Minggu

Hari Cinta Puspa Satwa Nasional (HCPSN)



Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional (HCPSN) 2011 diperingati pada tanggal 5 November 2011. Peringatan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional tahun ini merupakan yang ke-18 semenjak digelar pertama kali pada tahun 1993 berdasarkan Kepres Nomor 4 tahun 1993 yang ditandatangani oleh Presiden RI, Soeharto.

Tujuan utama penyelenggaraan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional (HCPSN) adalah untuk meningkatkan kepedulian, perlindungan, dan pelestarian puspa dan satwa nasional.Juga untuk menumbuhkan dan mengingatkan akan pentingnya puspa dan satwa dalam kehidupan kita.

Pada peringatan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional (HCPSN) tahun 2011 ini tema yang diambil adalah “Lestarikan Puspa dan Satwa Untuk Keberlanjutan Kehidupan”, dengan sub tema “Selamatkan Keanekaragaman Hayati Perkotaan”.
Bunga tetepok (Nymphoides indica)

Sesuai dengan sub tema “Selamatkan Keanekaragaman Hayati Perkotaan”, Pada peringatan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional (HCPSN) tahun 2011 ditetapkan pula Puspa dan Satwa Nasional 2011. Adalah Bunga Tetepok (Nymphoides indica) yang ditetapkan sebagai Puspa Nasional 2011 dan Katak Api atau Katak Darah (Leptophryne cruentata tschudi) sebagai Satwa Nasional 2011.

Pemilihan Bunga tetepok (Nymphoides indica) lantaran bunga tetepok sebagai tanaman air tawar mempunyai potensi sebagai tanaman hias di daerah perkotaan di samping teratai dan lotus.
Sedangkan pemilihan Katak Api atau Katak Merah (Leptophryne cruentata) dikarenakan habitatnya di air tawar dan peranannya yang sangat penting sebagai indikator pencemaran lingkungan. Selengkapnya silakan baca artikel tentang Katak Merah.
Katak Merah atau Katak Api Satwa Nasional 2011

Selain itu juga akan dilaksanakan rangkaian acara lainnya seperti:

* Gerbang Hijau Indonesia (11 November 2011 di TMII)
* Parade Puspa dan Satwa Nusantara 2011 (13 November 2011 di Senayan – Bundaran HI)
* Lomba Foto dan Satwa (26 November 2011 di TSI)
* Pencanangan Siaga Lingkungan dan Seminar (20 November 2011 di TW Mekarsari)
* Workshop (27 November 2011 di TS Ragunan)

Semoga Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional (HCPSN) tahun 2011 ini bukan sekedar acara seremonial belaka namun mampu menginspirasi kita untuk meningkatkan kepedulian, perlindungan, dan pelestarian puspa dan satwa nasional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar